Unduh Adobe Flash player

Cara Mengencangkan Payudara Secara Alami



Mempunyai payudara yang kencang merupakan impian semua wanita, karena ia akan lebih terlihat sexy dan awet muda. Mempunyai payudara yang kencang dan padat juga akan menambah kepercayaan diri seseorang dan untuk menarik perhatian lawan jenis. Namun banyak juga wanita yang mempunyai payudara yang kendur, apalagi kalau ia sudah berumur atau pernah menyusui anaknya maka sudah dapat dipastikan payudaranya akan mengendur.

Tetapi tahukan anda bahwa Daun Pare dapat anda manfaatkan untuk mengencangkan kembali payudara anda. Cara ini terbilang sangat aman karena menggunakan bahan alami dan tidak mengandung bahan - bahan kimia yang berbahaya dan dapat membahayakan keselamatan anda. Seperti penggunaan silicon yang mungkin mempunyai efek samping yang kurang bagus. Nah, dibawah beberapa tips Cara Mengencangkan Payudara Secara Alami yang dapat anda lakukan setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Cara Mengencangkan Payudara Secara Alami

1. Menggunakan Condisioner
Condisioner yang merupakan banyak mengandung Pelembab, seperti shea butter atau minyak vitamin E untuk menjaga agar payudara tetap kenyal dan elastis.

2. Melakukan Olahraga Dada
Melakukan Olahraga Dada adalah untuk membuat payudara tetap sehat dan terhindar dari penyakit. Caranya yaitu dengan membengkokkan kedua telapak tangan didepan payudara dan telapak tangan menggenggam seperti layaknya orang sedang berdo’a, kemudian tekan kedua telapak tangan tersebut.

3. Menggunakan Buah Mentimun
Giling satu buah mentimun dengan ukuran besar menggunakan blender dan campur dengan 1 putih telur, kemudian oleskan pada bagian payudara anda. Diamkan selama 10 – 20 menit lalu bersihkan menggunakan air hangat. Lakukan cara ini secara rutin minimal 3x seminggu.

4. Melakukan Push Up
Push up berguna untuk mengencangkan otot dada. Lakukan push up minimal 10 kali dalam 4 site setiap harinya.

5. Menggunakan Bra yang Cocok
Gunakan Bra yang cocok dan sesuai dengan bentuk payudara anda. Seringkali kita salah dalam memilih model bra sehingga bra tidak mengangkat payudara dan malah membiarkan payudara menggantung.

6. Menggunakan Daun Pare
Mungkin cara ini masih terbilang asing ditelinga kita, tetapi cara ini sudah terbukti ampuh dan mampu membuat payudara menjadi lebih kencang dan kenyal. Caranya yaitu dengan menggunakan 5 sampai 7 lembar daun pare, kemudian cuci hingga bersih. Remas – remas daun pare tersebut sampai mengeluarkan air dan sapuhlah kedua payudara anda sampai rata sambil diurut urut pelan menggunakan air perasan daun pare tadi. Lakukan cara ini minimal 2x seminggu.

7. Ice Cube (es balok)
Menggunakan dua Ice cube, adalah yang umum di gunakan wanita. Caranya dengan menempelkannya pada bagian payudara dan digerakkan memutar setengah lingkaran. Jika es sudah membuat anda merasa tidak nyaman, silahakan hentikan dan lakukan lagi keesokan harinya. Es akan bereaksi sebagai pembentuk jaringan dibawah kulit.

8. Mengubah Posisi Tidur
Hal yang sering dilakukan untuk mencegah terjadinya perubahan pada payudara yaitu dengan cara mengatur posisi tidur. Jangan membiasakan anda tidur dengan posisi tengkurap karena tubuh akan menekan payudara anda selama berjam – jam, dan ini akan membuat payudara anda menjadi kendur.

Dari semua cara cara diatas bisa anda peragakan atau coba secara langsung. Untuk hasil yang maksimal, lakukanlah cara - cara diatas setiap hari, karena dalam hal ini tidak ada yang bisa dilakukan secara instan. Dan sesungguhnya yang alami itu yang lebih baik.

Sekian ulasan tentang Cara Mengencangkan Payudara Secara Alami. Semoga membantu dan semoga bermanfaat :) Happy Blogwalking
Terimakasih telah berkunjung ke sharexid.blogspot.com

Sumber : www.idewanita.com
                 wikipedia.org

1 Response to "Cara Mengencangkan Payudara Secara Alami"

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *